MASAYU Tahun Akademik 2025/2026 bertempat di Kampus UHN I Gusti Bagus Sugriwa Kampus Bangli.
Om Swastyastu
Pada hari ini, Selasa 2 September 2025 Rektor UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar telah membuka secara resmi MASAYU Tahun Akademik 2025/2026 bertempat di Kampus UHN I Gusti Bagus Sugriwa Kampus Bangli yang ditandai dengan pengalungan name tag peserta.

Sejumlah 741 Mahasiswa Baru Program Strata Satu (S1) dan Diploma Tiga (D3) mengikuti MASAYU selama 3 hari kedepan hingga tanggal 4 September 2025.
Hadir dalam acara Pembukaan MASAYU hari ini yaitu: Para Wakil Rektor, Kepala Biro AUPK Dr. Trimo, S.Pd., M Pd, Kepala Biro AAKK, Para Dekan Fakultas beserta Para Wakil Dekan, Direktur Pascasarjana, Ketua LPPM, Ketua LPM, Kepala PTIPD, Korpus Pengembangan Bahasa , Para Kepala Bagian dan seluruh Panitia Pelaksana.
Dengan Pengalungan name tag oleh Rektor UHN I Gusti Bagus Sugriwa kepada perwakilan mahasiswa baru yang diikuti seluruh peserta, maka kegiatan MASAYU dinyatakan dibuka secara resmi.

Dalam sambutannya, Prof. Ngurah Sudiana mengucapkan selamat datang kepada mahasiswa baru dan selamat bergabung bersama UHN Sugriwa dalan upaya menyiapkan Mahasiswa Unggul menuju Jalan Dharma sehingga mendukung terwujudnya UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar menuju World Class University.
Om Santih, Santih, Santih Om