Menag Dukung Peningkatan Status IHDN Denpasar Menjadi Universitas Hindu Negeri

Bagikan :

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp

Jakarta (Kemenag),  Menteri Agama Lukman Hakim mendukung transformasi Institut Hindu Dharma Negeri (IHDN) Denpasar menjadi Universitas Hindu Negeri pertama di Indonesia. Hal ini ditegaskan Menag saat menerima kunjungan Rektor IHDN Denpasar I Gusti Ngurah Sudiana, beserta civitas akademika di Kantor Kemenag Jalan Lapangan Banteng Barat, Jakarta Pusat, Selasa (03/10).

Pertemuan civitas akedemika IHDN Denpasar bersama Menag tersebut adalah untuk membahas recana peningkatan status menjadi Universitas Hindu negeri.

“Tanpa dimohon kita di Kemenag mendukung penuh peningkatan status ini, karena memang merupakan salah satu komitmen kita. Karena ke depan tantangannya tidak sederhana di mana persoalan agama akan menjadi persoalan yang semakin diperlukan dan memiliki tingkat urgensi tinggi. Ini kaitannya dengan kebutuhan terhadap nilai-nilai agama, sementara di lapangan guru-guru agama semakin dibutuhkan,” ujar Menag menjawab permohonan peningkatan status dari perguruan tinggi kegamaan Hindu yang ada di Bali.

Pertemuan bersama Menag turut dihadiri guru besar filsafat IHDN Denpasar dan Direktur Pascasarjana Relin D.E, Ketua Senat IHDN Denpasar I Wayan Suarjaya, Dirjen Bimas Hindu Ketut Widnya, Kepala Biro Ortala Afrizal dan Kabag TU Pimpinan Khoirul Huda. (kemenag)