Gelar Workshop Penyusunan Silabus Dan RPS

Bagikan :

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp

Denpasar (PTIPD IHDN) — Program Pascasarjana Institut Hindu Dharma Negeri Denpasar menggelar Workshop Penyusunan silabus dan RPS di Aula Kampus Program Pascasarjana, Kamis (23/11).

Kegiatan ini menghadirkan empat narasumber yakni Prof. Dr. I Wayan Suastra, M.Pd. dengan menyajikan materi “Model Pembelajaran Berbasis Kompetensi”, Prof. Dr. Wayan Maba, M.Pd. dengan materi “Peran dan Strategi Penyusunan Silabus dalam meningkatkan Mutu Lulusan”, Prof. Dr. A.A. Istri Ngurah Marheni, M.A. menyampaikan materi “Pengembangan Perangkat Pembelajaran di Perguruan tinggi dan Dr. Wayan Paramartha, S.H., M.Pd. dengan materi “Desain RPS dan Kontrak Kuliah dalam Capaian Pembelajaran”

Dr.Drs. Ida Bagus Gede Candrawan, M.Ag. selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama dalam sambutannya menyampaikan bahwa terselenggaranya workshop ini adalah untuk mendapatkan silabus dan RPS yang lebih baik dan sempurna sesuai perkembangan ilmu pengetahuan yang berkembang saat ini pada semua mata kuliah yang ada di Program Pascasarjana IHDN Denpasar.

Wakil Direktur Program Pascasarjana Dr. I Nyoman Yoga Segara, S.Ag.,M.Hum menambahkan selain untuk menghadirkan ide-ide yang baru dari narasumber, output yang ingin dicapai pada workshop ini adalah menghasilkan standar baku silabus dan RPS. Dengan begitu seluruh Dosen akan menggunakan persepsi yang sama yang mengacu pada standar buku Silabus dan RPS yang telah disusun, sehingga kualitas pembelajaran semakin meningkat, Sebab, Silabus dan RPS menjadi quality control terhadap proses pembelajaran.